Wednesday, November 21, 2012

Honda Vario Techno 125 PGM-FI

      Perkembangan teknologi semakin maju, kini dalam segala aspek di dunia ini semakin canggih, termasuk pada aspek transpotasi darat khususnya sepeda motor. Ini terbukti diluncurkannya produk Honda teranyarnya Honda Vario Techno 125 PGM-FI dengan kecanggihan-kecanggihan pada masa kini.PT. Astra Honda Motor memperkenalkan skutik pertamanya pada Juni 2006 yaitu Honda Vario. Saat itu langsung menjadi perhatian di masyarakat indonesia. Kemudian bulan Juli 2009 Honda memperkenalkan Vario Techno 110. Dan saat ini produk Vario terbarunya yaitu Honda Vario Techno 125 PGM-FI.




      Honda Vario 125 PGM-FI dibekali mesin 125cc-PGM-FI dan dilengkapi dengan teknologi matik terbaru Honda yang dikembangkan secara global, yaitu eSP (Enhanced Smart Power). Teknologi ini memberikan beberapa manfaat, yaitu pertama, performa terbaik di kelasnya berupa akselerasi cepat sehingga mampu menempuh jarak 200 meter hanya dalam waktu 12,8 detik. Kedua, konsumsi bahan bakarnya paling efisien di kelasnya yang mana 30% lebih hemat dibandingkan dengan Vario sebelumnya (52,1 km/liter dengan menggunakan metode pengukuran ECE R40). Ketiga,  Honda Vario 125 PGM-FI dengan teknologi mesin baru ini mampu menekan emisi gas buang secara drastis yang mencerminkan komitmen Honda untuk menciptakan “Langit Biru untuk Indonesia.” Honda Vario 125 PGM-FI merupakan karya terbaik Honda yang memadukan performa dan kepraktisan.

      Pada sisi desain, Honda Vario Techno terbaru memiliki desain tajam dengan karakter agresif sehingga terlihat lebih atraktif dan sporty. Honda Vario Techno terbaru juga dilengkapi dengan fitur bagasi serba guna Helm in berukuran 18 liter yang mampu menyimpan sebuah helm fullface. Untuk memberikan kepraktisan, model ini juga mempunyai tuas pembuka tempat duduk yang terletak di samping posisi key shutter. Honda Vario Techno terbaru ini juga sudah dilengkapi dengan AHO headlight (Automatic Headlight On).

       Dari segi keamanan Honda Vario Techno juga tetap dilengkapi dengan beberapa fitur keselamatan yang hanya dimiliki Honda seperti Combi Brake System yang menambah kepakeman pengereman. Dengan menarik tuas rem kiri, rem belakang dan rem depan dapat berfungsi dengan optimal. Selain itu, Honda Vario Techno juga dilengkapi dengan standar samping otomatis (Side Stand Switch) di mana mesin tidak dapat dinyalakan apabila dalam posisi turun dan Brake Lock yang berfungsi untuk mencegah motor loncat saat dinyalakan. 

      Untuk harga jual sendiri PT. AHM membandrol skutik ini dengan harga:
      Rp15,9 juta untuk varian yang mengunakan CBS.
      Rp15,1 juta untuk varian standar. 

Spesifikasi:

: 1.918 x 689 x 1.103 mm
: 112 kg
: 1.281 mm
: 128 mm
: Tulang Punggung
: Teleskopik
: Lengan Ayun dengan Shockbreaker Tunggal
: 80/90 - 14 M/C 40P
: 90/90 - 14 M/C 46P
: Cakram Hidrolik, dengan piston tunggal
: Tromol
: 5,5 liter
: 4 langkah, SOHC
: 52,4 x 57,9 mm
: 124,8 cc
: 11,0 : 1
: 11.3 PS / 8.500 rpm
: 1.1 kgf.m / 5.000 rpm
: 0,8 liter pada penggantian periodik
: Otomatis, sentrifugal, tipe kering
: Otomatis, V-Matic
: -
: Pedal & elektrik
: 12 V � 5 A.h (tipe MF)
: ND U22EPR-9, NGK CPR7EA-9
: Full Transisterize, Baterai

Good luck :) 

0 comments:

Post a Comment